Cara membuat tempe mendoan asli Purwokerto sederhana - Tempe mendoan adalah jenis panganan sederhana yang paling banyak diminati masyarakat Indonesia, hampir disetiap rumah menyajikan menu tempe mendoan sebagai teman santap yang wajib ada. Nama mendoan ini beberapa tahun yang lalu sempat menjadi pembicaraan hangat dan masuk top tranding topik di beberapa berita Nasional, hal ini disebabkan karena klaim hak paten oleh perusahaan kuliner sehingga memperoleh penolakan dari masyarakat Purwokerto yang notabene adalah cikal bakal lahirnya mendoan di tanah air.
Resep Tempe Mendoan Purwokerto |
Nah, untuk membuat tempe mendoan khas Purwokerto ini sebenarnya sangat mudah, bahan yang digunakan pun sangat sederhana. Jika anda tertarik ingin memcoba membuat tempe mendoan yang enak, anda bisa mengikuti panduan resep berikut ini:
BAHAN- BAHAN TEMPE MENDOAN:
- Tempe secukupnya potong tipis
- 150 grm tepung terigu
- 2 sdm tepung tapioka
- Daun bawang secukupnya potongpotong
- Air secukupnya sampe kekentalan adonan yg kita inginkan
- Minyak untuk menggoreng secukupnya
BUMBU TEMPE MENDOAN:
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar bubuk
- Kencur secukupnya
- Kunyit secukupnya
- Garam secukupnya
CARA MEMBUAT TEMPE MENDOAN :
- Campur bumbu halus dengan tepung terigu+tepung tapioka beri air sedikit demi sedikit sampe menjadi adonan yg pas, terakhir masukan daun bawang.
- Ambil tempe Celupkan tempe satu persatu dan goreng dalam minyak yang cukup panas hingga matang,tiriskan dan tata di piring saji..
- Untuk sambal kecap, cabe secukupnya di potong halus lalu beri sedikit garam dan kecap manis
Nah, seperti itulah Resep Tempe Mendoan Purwokerto. Atau anda ingin membuat peyek kacang yang renyah? Anda bisa ikuti resep ini: Resep Cara Membuat Rempeyek Kacang Super Gurih dan Renyah
Kami sangat berharap artikel Resep Tempe Mendoan Purwokerto diatas bisa bermanfaat dan bisa dipraktekin dengan mudah yaa bunda. Dibawah ini ada beberapa resep menarik lainya yang berkaitan dengan
Aneka Cemilan,
Tempe, dll, silahkan diubek-ubek resep di blog ini. :)
Nah, untuk menyimpan (Bookmark) RESEPKUEKOMPLIT.COM ini ke Wall Sosial Media bunda gampang banget kok, tinggal pencet tombol "TWEET" atau "SHARE" yang ada dibawah ini otomatis resepnya bakal tersimpan disana. Happy Cooking..!