Cara Membuat Kue Kastengel Keju - Kue Kastengel merupakan jenis kue kering yang saat ini menjadi primadona, gurihnya rasa serta nikmatnya kue menjadi alasan tersendiri bagi mereka yang doyan baking. Saking populernya, kue kastengel saat ini dengan mudah kita temukan diberbagai minimarket yang ada disekitar kita. Dari berbagai jenis dan variasi tersedia lengkap disana, namun yang paling banyak dijual adalah Kue kastengel variasi keju.
Dari segi harga, kue kastengel per stoples pun sangat beragam, biasanya harga kue kastengel yang dijual dipasaran sekitar Rp 30.000 - Rp 60.000 /stoples. Lumayan mahal sebenarnya jika dibandingkan kalau kita membuatnya sendiri dirumah. Nah, bagi Anda yang punya banyak waktu luang dan ingin membuat kue kastengel sendiri dirumah, berikut ini ada resep anti gagal yang bisa anda coba. Bahan-bahan yang dipakai juga sangat sederhana, silahkan catat dan praktekkan yaa..
Bahan:
- 100 gr mentega wisman
- 100 gr margarin
- 50 gr keju edam (parut)
- 150 gr keju cheddar (parut)
- 170 gr terigu kunci biru (sangrai)
- 1 sdm maizena
Catatan:
- Olesan: kuning telur
- Taburan: keju cheddar parut
Cara Membuat:
- Kocok margarin, mentega, sebentar aja
- Masukkan terigu, maizena, keju edam & cheddar parut, aduk rata menggunakan spatula. - cetak, olesi kuning telur, taburi keju.
- Panggang 30 menit suhu 160'c sampe kuning keemasan.
Dengan adanya Resep Kastengel Keju Tepung Terigu Anti Gagal diatas, semoga anda makin bersemangat lagi ya dalam membuat kue-kue yang lain. Siapa tahu dengan hobi memasak bisa menjadi peluang usaha sampingan yang menjanjikan sebagai sampingan.. :) Happi baking!
Kami sangat berharap artikel Resep Kastengel Keju Tepung Terigu Anti Gagal diatas bisa bermanfaat dan bisa dipraktekin dengan mudah yaa bunda. Dibawah ini ada beberapa resep menarik lainya yang berkaitan dengan
Aneka Cemilan,
Aneka Kue,
Doyan Baking,
Kastengel,
Keju,
Kue Kering,
Resep Kue Kering,
Resep Modern, dll, silahkan diubek-ubek resep di blog ini. :)
Nah, untuk menyimpan (Bookmark) RESEPKUEKOMPLIT.COM ini ke Wall Sosial Media bunda gampang banget kok, tinggal pencet tombol "TWEET" atau "SHARE" yang ada dibawah ini otomatis resepnya bakal tersimpan disana. Happy Cooking..!