Wednesday, January 31, 2018

Resep dan Cara Membuat Marmer Cake Jadul Super Lembut

Resep Marmer Cake Jadul. Marmer cake adalah salah satu cake lezat  yang sudah cukup dikenal sejak lama. Cara pembuatannya bisa dibilang relatif mudah dan hasil jadinya yang cantik membuat cake ini menjadi favorit banyak orang. Saya yakin kalau bunda pasti sudah pada pernah bikin marmer cake seperti ini kan? Nah, resep  marmer cake  ini beda banget, cake hasil pangganganya lembut banget dan  juga enak. Selain rasa dan aromanya yng lezat, bahan-bahan yang digunakan untuk membuat Marmer cake ini juga cukup sederhana. dan yang paling penting itu tentu saja karena pembuatannya yang relatif cepat dan mudah. 
Marmer Cake Jadul

RESEP DAN CARA MEMBUAT MARMER CAKE JADUL 
----------------------------------------------------------------------------------

Bahan : 
  • 150 gr tepung terigu serbaguna 
  • 5 butir telur 
  • 15 gr susu bubuk 
  • 100 gr margarin (aku mix butter + margarin), lelehkan 
  • 125 gr gula pasir (aku pakai gula kastor) 
  • 1 sdt emulsifier 
  • 1 sdt vanilla 
  • 15 gr maizena 
  • 50 gr minyak sayur 
  • 1-2 sdt pasta coklat atau pasta black forest 

Cara Membuat Marmer Cake: 
  1. Panaskan oven hingga suhu mencapai 180'C. Siapkan loyang tulban ukuran 20 cm, olesi dengan margarin dan taburi tepung. Sisihkan. 
  2. Campur dan ayak bahan-bahan seperti tepung terigu, maizena dan susu bubuk. 
  3. Kocok telur, emulsifier, gula pasir, vanilla dan campuran tepung yang sudah diayak hingga mengembang dan kental (all in one method). 
  4. Campurkan margarin / butter yang sudah dilelehkan dengan minyak sayur, kemudian tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan cake. Aduk balik sampai semua tercampur rata dan homogen. 
  5. Ambil sebanyak 2 sendok sayur adonan, kemudian beri pasta coklat. Aduk rata. 
  6. Tuangkan adonan polos putih ke dalam loyang, kemudian disusul dengan menuangkan adonan coklat di atasnya. 
  7. Buat dan bentuk adonan mirip motif marmer dengan bantuan, garpu atau tusuk sate. 
  8. Oven adonan cake hingga matang selama kurang lebih 30-45 menit (tergantung masing-masing oven ya). Lakukan tes tusuk dan tes sentuh untuk kematangan. 
  9. Angkat dan segera keluarkan dari loyang agar cake tidak menciut.

Kami sangat berharap artikel Resep dan Cara Membuat Marmer Cake Jadul Super Lembut diatas bisa bermanfaat dan bisa dipraktekin dengan mudah yaa bunda. Dibawah ini ada beberapa resep menarik lainya yang berkaitan dengan Aneka Kue, Cake, Kue Basah, Kue Bolu, Resep Kue Basah, dll, silahkan diubek-ubek resep di blog ini. :)

Nah, untuk menyimpan (Bookmark) RESEPKUEKOMPLIT.COM ini ke Wall Sosial Media bunda gampang banget kok, tinggal pencet tombol "TWEET" atau "SHARE" yang ada dibawah ini otomatis resepnya bakal tersimpan disana. Happy Cooking..!